Bupati KSB Resmikan Gedung TK Negeri I Jereweh

Taliwang, – Gedung belajar milik Taman Kanak-kanak (TK) Negeri 1 Jereweh telah diresmikan penggunaannya oleh Bupati Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Dr Ir H W Musyafirin MM. Pada kesempatan itu diberikan pesan agar para  guru dapat menanamkan karakter Ikhlas, Jujur dan Sungguh-sungguh (IJS) kepada semua anak didik.

Peresmian gedung TKN 1 Jereweh yang dibangun dengan APBD senilai Rp. 1,75 Miliar ini ditandai dengan pengguntingan pita dan pemukulan gong oleh Bupati. TKN 1 Jereweh terdiri dari enam ruangan. Empat ruangan merupakan ruangan belajar. Sementara dua lagi diperuntukkan untuk ruang guru dan kantor. Hadir dalam peresmian ini anggota DPRD KSB, sejumlah Kepala Dinas, jajaran Dikpora KSB, Camat Jereweh, wali murid dan tokoh agama dan tokoh masyarakat Jereweh.

H Pirin sapaan akrab Bupati KSB mengatakan, terbangunnya TKN 1 Jereweh ini adalah berkah dari Allah berkat kerjasama yang baik antar semua pemangku kepentingan. Kerjasama itu tidak mesti diungkapkan, tetapi hanya ditunjukkan saja dan biarkan orang lain yang menilainya. ‘’Saya berharap kerjasama ini terus dijaga. Ini sesuai dengan pakem utama budaya kita yaitu kerja bersama. Secara nasional itu masuk dalam bingkai gotong royong,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut bupati menginstruksikan Kepala Dinas Dikpora KSB, Drs. Tajuddin, M.Si agar pembangunan gedung harus lengkap sampai landscapenya, buat agarlandscape TKN 1 Jereweh bersahabat dengan anak-anak. Pihak komite dilibatkan sebelum pembangunan dilaksanakan. Dengar pendapat dilakukan untuk mendapatkan informasi kebutuhan gedung yang sesuai dengan kebutuhan komite, guru dan anak-anak.

Diakui Bupati, prestasi yang sudah di capai TKN 1 Jereweh cukup membanggakan. Pendidikan TK merupakan awal untuk menanamkan tiga karakter, yaitu ikhlas, jujur dan sungguh-sungguh. Ikhlas artinya menerima dengan lapang dada segala hasil usaha yang diraih. Tidak ada rasa iri dan hasad. Karena di balik kelebihan yang ada pasti ada kekurangan di dalamnya.

Karakter kedua adalah jujur. Karenanya, peran guru atau pendidik adalah mendidik anak-anak menjadi generasi yang jujur. Hargai kejujuran itu agar mereka terbiasa jujur. Memberikan contoh teladan terbaik, seperti yang dilakukan Nabi Muhammad SAW. Yang ketiga adalah sungguh-sunguh. Apapun pekerjaan atau profesi yang dijalani, maka pekerjaan atau profesi tersebut harus dilaksanakan dengan sungguh-sungguh. “coba perhatikan korea selatan Selama 43 tahun mereka membangun karakter saemaulundong,mereka disiplin, jujur dan ulet dan kini Korea Selatan menjadi negara yang maju,” ungkapnya.

Silman SPd selaku ketua Komite TKN 1 Jereweh menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati yang hadir meresmikan TKIN 1 Jereweh.  Silman mengungkapkan, sebelumnya aktivitas belajar dan bermain siswa TKN 1 Jereweh selama ini diselenggarakan di SDN 1 Jereweh. “Setelah ada gedung ini, alhamdulillah kami tidak menumpang lagi. Hal ini menambah semangat kami untuk melanjutkan dan meningkatkan prestasi anak didik,” terangnya. **/Hms