Partai Koalisi Gelar Deklarasi Pemenangan Jokowi – Ma’ruf Amin

Taliwang, – Partai koalisi pengusung Calon Presiden dan Wakil presiden Joko Widodo – Ma’ruf Amin, menggelar deklarasi kampanye damai dan komitmen memenangkan pasangan tersebut untuk wilayah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) mencapai 70 persen. Kegiatan yang diinisiasi Dr Ir H W Musyafirin, MM dan Fud Syaifuddin ST dilaksanakan pada Minggu 3/3, di RM Hanipati Butiq & Resto yang berada di lingkungan Sebubuk.

H W Musyafirin dalam pidato politiknya menegaskan, memenangkan pasangan Capres Jokowi-Ma’ruf Amin harus dijadikan komitmen serius bagi semua parpol koalisi. “Saya berharap semua parpol koalisi mulai bekerja maksimal untuk memenangkan capres Jokowi. Kemenangan di KSB harus mencapai 60 persen,” katanya.

Disampaikan H Pirin sapaan akrabnya, Bumi Pariri Lema Bariri termasuk daerah yang sangat beruntung dengan program yang dilaksanakan Jokowi selama menjabat sebagai Presiden, diantaranya, pembangunan bendungan Bintang Bano yang menelan anggaran 1,3 triliun, kemudian dilanjutkan dengan proyek pembangunan jaringan irigasi yang diperkirakan akan menghabiskan anggaran sebesar Rp 900 miliar.

Masih keterangan H Pirin, KSB akan kembali merasakan program Nawacita yang dicanangkan Jokowi, dimana sudah ada sinyal bagus bahwa Bendungan Tiu Suntuk yang berada di kecamatan Brang Ene akan segera direalisasi. “Sangat tepat jika KSB memenangkan Capres Jokowi pada Pilpres yang akan dilaksanakan pada 17 April mendatang, mengingat sudah cukup banyak program yang dilaksanakan di KSB,” lanjutnya.

Dikesempatan itu H Pirin juga membeberkan hasil survey sementara, dimana dari 34 Provinsi di Indonesia, capres Jokowi menang pada 21 Provinsi, sementara sisanya dimenangkan capres lainnya. “Capres Jokowi diindikasikan kalah di Nusa Tenggara Barat (NTB). Diantara semua kabupaten/kota di NTB, hanya KSB yang mampu memenangkan capres Jokowi,” bebernya, sambil menegaskan jika dirinya akan berupaya KSB dijadikan salah satu lokasi pelaksanaan kampanye nasional.

Sementara Fud Syaifuddin saat orasi politik mengingatkan kepada semua partai koalisi, supaya mengingatkan pengurus dan kader agar tidak menjadi penghianat dengan keputusan partai. “Kalau semua partai koalisi memiliki komitmen yang sama menenangkan capres Jokowi, maka yakin saja bahwa untuk wilayah KSB bisa meraih suara mencapai 70 persen, sebab, partai koalisi di DPRD KSB jumlah kursinya mencapai 75 persen,” ungkapnya.

Pada pertemuan tersebut juga dilakukan ikrar yang di bacakan oleh Fud Syaifuddin yang diikuti oleh seluruh pimpinan parpol dan Caleg yang hadir, termasuk menanda tanganani baligi sebagai komitmen memenangkan Capres Petahana.

Diakhir kegiatan, semua partai koalisi mengajukan nama kader partai masing-masing untuk menjadi tim pemenangan Capres Jokowi-Ma’ruf Amin. **