Wabup : Camat Harus Punya Data Lokasi Tujuan Gotong Royong

Taliwang, – Wakil Bupati Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Fud Syaifuddin, ST meminta semua Camat untuk mempersiapkan lokasi  yang menjadi tujuan pelaksanaan gotong royong tim relawan Aparatur Sipil Negara (ASN), bersama pihak kepolisian dan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Jadwal dan lokasi pelaksanaan itu sendiri bisa disampaikan pada rapat evaluasi yang dilaksanakan setiap sore hari, diposko komando tanggap darurat bencana gempa. “Setiap sore kita menggelar rapat evaluasi dan penetapan lokasi gotong royong untuk hari berikutnya, jadi masing-masing camat harus mempersiapkan jadwal dan lokasi untuk diusulkan, jadi tidak bersifat menunggu konfirmasi lagi,” lanjutnya.

Diingatkan Wabup KSB, jika kita bisa membuat jadwal secara akurasi, maka akan lebih efektif dan efisien program pembersihan dan perobohan rumah warga yang rusak berat, termasuk fasilitas umum, karena untuk kegiatan itu sendiri dibutuhkan alat berat. “Kalau kita bisa membuat jadwal secara baik, maka bisa lebih efektif waktunya, sehingga diminta kepada camat pada rapat evaluasi berikutnya untuk bisa menyerahkan rencana waktu dan lokasinya,” tuturnya.

Sementara Bupati KSB, Dr Ir H W Musyafirin MM pada kesempatan itu meminta Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), agar dilokasi posko komando dipajang gambar aktifitas gotong royong yang telah dilaksanakan dalam beberapa pekan ini. Media itu sendiri bukan hanya untuk menjadi bukti aktifitas yang dilaksanakan, tetapi juga sebagai motivasi dan semangat tersendiri bagi tim relawan. “Saya minta bukti gotong royong dalam bentuk gambar dipajang disekitar lokasi posko komando,” katanya.

Dikesempatan itu H Pirin sapaan akrab Bupati KSB juga mengajak semua ASN, agar tetap bersemangat untuk melaksanakan gotong royong pembersihan rumah warga dari reruntuhan, termasuk fasilitas umum sebagai bentuk kepedulian terhadap musibah yang dirasakan warga. **