BRIDA KSB Pastikan Pameran Inovasi Pembangunan Jadi Agenda

Taliwang, – Pameran pembangunan yang dilaksanakan dalam memeriahkan Hari Lahir Kabupaten Sumbawa Barat (Harla KSB) ke-19 menjadi momentum bagi pemerintah untuk memamerkan berbagai inovasi pembangunan, sehingga sangat diminati masyarakat secara umum untuk dapat melihat langsung.

Kemeriahan pameran yang diinisiasi Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) menjadi catatan tersendiri bagi pimpinan daerah, sehingga saat itu harus menambah waktu pelaksanaan pameran. “Pameran inovasi pembangunan sangat diminati masyarakat, sehingga dipastikan akan dilaksanakan setiap tahun,” kata Agus, S.Pd, MM selaku kepala BRIDA KSB.

Disampaikan Agus bahwa pameran pembangunan telah dijadikan sebagai media visualisasi atas keberhasilan pembangunan yang telah dicapai selama ini. “Dari evaluasi pasca pelaksanaan pameran beberapa waktu lalu, jika apa yang menjadi tujuan pemerintah telah dicapai. Hal itu yang menjadi dasar bagi BRIDA untuk menjadikan sebagai agenda rutin,” lanjutnya.

Meskipun merasa sudah cukup berhasil dalam pelaksanaan awal, Agus mengaku bahwa dibutuhkan evaluasi secara menyeluruh untuk pelaksanaan berikutnya, terutama dalam penataan stan pameran harus lebih baik lagi. “Penataan stan menjadi poin penting dan pendukung keberhasilan dari pelaksanaan pameran pembangunan,” ungkapnya.

Disampaikan juga bahwa pameran inovasi pembangunan disamping menunjukkan inovasi baru dan peningkatan dari tahun ke tahun berupa informasi tambahan yang diperlukan oleh masyarakat tentang berbagai keadaan di semua sektor pembangunan, juga menjadi momentum edukasi secara umum kepada masyarakat, termasuk para pelajar itu sendiri.

Pameran inovasi pembangunan sebagai wahana untuk menyediakan dan menyampaikan informasi kepada masyarakat secara langsung tentang penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaannya serta hasil-hasil pembangunan. Sedangkan tujuan pelaksanaan Pameran inovasi pembangunan, agar masyarakat mengetahui, menyadari dan memahami pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan di KSB, disamping memberikan peluang dan kesempatan terhadap pengusaha atau produsen dan lembaga ekonomi lainnya untuk mempromosikan produk-produk unggulan yang dihasilkan. **